KORANMANDALA.COM – Nama Ghozali yang sebelumnya terkenal karena berhasil meraih keuntungan besar dari NFT senilai 66.346 ETH atau sekitar Rp3,1 triliun, kini kembali muncul setelah menghilang cukup lama.
Melalui akun X @Ghozali_Ghozalu, dia berencana untuk memberikan NFT eksklusif kepada pemegang token Active.
“Hai, Ghozali di sini. Hari ini saya ingin mengumumkan tentang sisa foto saya dari tahun 2022 sampai hari kelulusan di 2023. Akhirnya ini akan dirilis di ERC404 ecosystem. Jika Anda masih memiliki NFT pertama saya, tolong beri tahu saya. Saya akan memberikan kepada Anda melalui airdrop dan saya hanya memberikan melalui airdrop kepada orang-orang yang masih aktif,” ujar Ghozali.
Baca Juga : Kode Redeem Gift Code Ojol The Game Terbaru 24 Maret 2024, Jangan Lewatkan!
NFT tersebut akan diberikan melalui airdrop dan akan menampilkan serangkaian karya seni digital terbatas yang dibuat dan ditandatangani oleh Ghozali.
Active merupakan sebuah platform media sosial terdesentralisasi yang dibangun di atas teknologi blockchain.
Namun, untuk mendapatkan NFT melalui airdrop, pengguna harus memenuhi syarat tertentu, seperti memiliki jumlah minimum Token Aktif pada tanggal snapshot yang akan diumumkan lebih lanjut.
‘Ghozali Everyday’
Ghozali kembali muncul dengan membuat gebrakan baru, yakni merilis NFT “Ghazali Everyday” edisi kedua. Koleksi tersebut diambil dari tahun 2022 sampai hari kelulusan di 2023.
Dia membuka presale untuk koleksi “Ghozali Everyday” edisi kedua dengan harga minimum 0,05 ETH dan batas maksimal pembelian satu orang adalah 2 ETH.
Baca Juga : 15 Akun FF Grandmaster Aktif GRATIS Terbaru 23 Maret 2024, Cepat Login dan Dapatkan Skin AK47 dan SG2
“Ini akan menjadi proyek yang menyenangkan dan akan ada aktivitas bermanfaat. Saya juga ingin berterima kasih kepada orang-orang yang membeli koleksi NFT pertama saya “Ghozali Everyday”. Dan terima kasih kepada Pandora karena telah membantu saya merilis NFT di ERC404 ecosystem,” cuitannya di X (Twitter).
Pengumuman mengenai waktu peluncuran akan dibuat setelah pra penjualan ditutup atau batas maksimal tercapai.