KORANMANDALA.COM – Mobil listrik semakin populer di Indonesia dengan beragam merek dan model serta fitur teknologi canggih yang tersedia. Ini memberikan konsumen kemampuan untuk memilih sesuai kebutuhan. Namun, bagi yang ingin memiliki mobil listrik, penting untuk mempertimbangkan beberapa hal sebelum membelinya.
Memahami spesifikasi dan fitur pada setiap model mobil listrik akan membantu konsumen mendapatkan yang sesuai dengan preferensi dan kebutuhan mereka.
Koranmandala.com memperoleh informasi 5 hal penting yang wajib diperhatikan sebelum membeli mobil listrik.
Berikut adalah hal-hal penting yang harus dipertimbangkan sebelum membeli mobil listrik.
Infrastruktur Pengisian yang Mudah diakses: Aksesibilitas infrastruktur pengisian, seperti SPKLU, harus mudah diakses di berbagai daerah untuk kenyamanan pengguna. NETA V telah dilengkapi dengan charger CCS type 2 yang dapat digunakan di seluruh SPKLU terdekat.
Biaya Perawatan Berkala yang Terjangkau:
Biaya perawatan berkala juga perlu dipertimbangkan untuk menjaga performa mobil listrik tetap optimal. NETA memberikan layanan perawatan berkala gratis hingga mencapai 50.000 km atau 5 tahun, serta Lifetime Warranty untuk beberapa komponen, memberikan rasa aman kepada konsumen.
Jarak Tempuh yang Optimal:
Penting untuk mengetahui jarak tempuh maksimal mobil listrik dalam sekali pengisian daya baterai, terutama jika digunakan untuk perjalanan jauh. Sebagai contoh, NETA V memiliki jarak tempuh hingga 401 km, cocok untuk penggunaan dalam dan luar kota.
Fitur Fast Charging yang Cepat dan Efisien:
Fitur DC Fast Charging pada mobil listrik memungkinkan pengisian daya yang lebih efisien. NETA V dilengkapi dengan fitur fast charging yang memungkinkan pengisian dari 30 persen hingga 80 persen dalam waktu hanya 30 menit.
Luas dan Ukuran Bagasi yang Sesuai Kebutuhan: Kebutuhan akan ruang penyimpanan bagasi juga perlu dipertimbangkan. NETA V memiliki bagasi luas yang cocok untuk menampung berbagai barang bawaan, ideal untuk perjalanan keluar kota.
Dengan memperhatikan hal-hal ini, konsumen dapat membuat keputusan yang tepat saat memilih mobil listrik yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi mereka.- ***