KORANMANDALA.COM – Vivo akan segera menghadirkan produk terbaru yakni Vivo X100 Ultra. Ponsel ini dijadwalkan diluncurkan di China bulan Mei mendatang.
Pengumuman ini datang langsung dari Jia Jingdong, Wakil Presiden dan General Manager Brand serta Strategi Produk Vivo, melalui teaser resmi pertama yang baru-baru ini dirilis.
Dalam pengumuman di Weibo, Jia Jingdong juga mengungkapkan rencana vivo untuk meluncurkan merek teknologi imaging baru, BlueImage.
Berikut fitur unggulan seri Vivo yang menonjol, seperti dilaporkan oleh Gizmochina pada 25 April 2024.
Teknologi kamera inovatif.
Vivo X100 Ultra dilengkapi dengan kamera periscope telefoto 200 megapiksel yang mampu memberikan kemampuan zoom optik 4.3x dan zoom digital hingga 200x.
Hal ini membuka dimensi baru dalam fotografi smartphone. Dengan tambahan sensor utama LYT-900 50 megapiksel, serta lensa ultra-wide dan telefoto masing-masing 50 megapiksel, smartphone ini menawarkan cakupan luas dan kualitas gambar yang superior.
Dari segi desain, ponsel ini mengusung desain melengkung X100 dengan bingkai datar dan sentuhan akhir bertekstur.
Panel belakangnya terbuat dari kaca dengan lekukan sedikit (2.5D). Ponsel ini menampung empat kamera.
Informasi yang bocor juga mengindikasikan bahwa peluncuran X100 akan dilakukan pada bulan Mei, bersamaan dengan kemungkinan hadirnya X100s Pro dan X100s Ultra.
Dengan adanya perkiraan rincian lebih lanjut yang akan muncul menjelang tanggal peluncuran, bocoran ini memberikan gambaran awal tentang apa yang akan dihadirkan oleh Vivo untuk X100s.- ***