KORANMANDALA.COM – Setelah mendapat desakan dari para gamer, Organisasi Piala Dunia Esports, akhirnya menambahkan dua game populer ke dalam daftar kompetisi.
Dua game yang ditambahkan Organisasi Piala Dunia Esports tersebut adalah Call of Duty™: Modern Warfare III dan Call of Duty®: Warzone –yang selama ini diharapkan muncul oleh para gamer.
Penambahan dua game di Piala Dunia Esports musim panas ini di Riyadh (Arab Saudi), tak pelak membuat turnamen olahraga paling kompetitif itu menjadi semakin menarik.
“Dengan menambahkan dua game Call of Duty yang hebat ke dalam jajaran Piala Dunia Esports, kami telah memperkuat janji kami untuk menghadirkan game-game terbaik dunia kepada para penggemar eSports di mana pun.
Call of Duty adalah bagian terakhir dari jadwal bersejarah EWC 2024 kami dan kami sangat antusias menyambut para atlet dan komunitas penggemar global mereka ke Riyadh pada musim panas ini,” demikian penjelasan pihak Organisasi Piala Dunia Esports.
Call of Duty adalah game franchise yang debut tahun 2023. Game ini, sejak debut sampai kini menjadi salah satu video game terpopuler di dunia.
‘Call of Duty™: Modern Warfare III juga menjadi salah satu video game terlaris tahun 2023 di AS.
Selain itu, setelah diluncurkan kepada para pemain pada bulan Maret 2020, Call of Duty®: Warzone langsung mencapai kesuksesan ketika franchise tersebut memasuki genre battle royale.
Kedua game tersebut memiliki ekosistem esports yang kuat, menarik penggemar dalam berbagai bentuk, mulai dari permainan turnamen hingga kompetisi kompetitif.
Menurut informasi, penambahan Call of Duty™: Modern Warfare III dan Call of Duty®: Warzone dipastikan akan menambah koleksi judul di Piala Dunia Esports tahun ini, mempertemukan komunitas terbesar di seluruh dunia.