KORANMANDALA.COM – Selalu ada yang baru dan istimewa terkait game di sini, berikut ini kode redeem PUBG Mobile yang bisa ditukarkan dengan item atau hadiah menarik untuk game.
Seperti diketahui, publisher PUBG Mobile yakni Tencent dan pihak lain yang bekerjasama secara resmi dengan PUBG Mobile, sejauh ini selalu aktif berbagi kode redeem untuk para pemainnya.
Publisher berbagi kode redeem dilakukan sejak lama, dengan maksud untuk memberikan pengalaman bermain yang terus meningkat bagi para gamernya.
Manfaat bagi para gamer tentu saja banyak. Salahsatunya, para pemain bisa mendapatkan beragam item yang menarik yang bisa digunakan saat bermain game.
Hanya saja, para gamer perlu menyimak soal syarat kode redeem PUBG Mobile tersebut –yang umumnya sama dengan yang lainnya.
Antara lain sebagai berikut:
-Satu player hanya bisa klaim 1 kode redeem sebanyak satu kali.
-Setiap kode punya batas waktu atau expired date. Saat expired, redeem code tidak bisa digunakan lagi.
-Setelah melakukan klaim, redeem code tidak bisa dibatalkan atau digagalkan
-Hanya melakukan redeem pada situs resmi PUBG Mobile.