KoranMandala.com – Dalam segmen smartphone premium midrange, Vivo V30 dan Samsung Galaxy A55 menonjol dengan konfigurasi fitur yang merata.
Kedua smartphone ini menawarkan performa, kualitas kamera, dan build quality yang solid, namun memiliki beberapa perbedaan yang signifikan.
Berikut ini review perbandingan smartphone Vivo V30 dan Samsung Galaxy A55 untuk Anda jadikan bahan pertimbangan.
Desain dan Layar
Vivo V30 menonjol dengan desain body super tipis dan layar melengkung AMOLED beresolusi 1.5K, memberikan tampilan yang lebih tajam dan jernih.
Di sisi lain, Galaxy A55 memiliki desain frame aluminium dengan layar flat beresolusi Full HD+.
Meskipun layarnya lebih besar, resolusi yang lebih rendah membuat tampilan tidak setajam Vivo V30.
Performa dan Gaming
Kedua smartphone ini dilengkapi dengan chipset terbaru berukuran 4nm, yakni Exynos 1480 pada Galaxy A55 dan Snapdragon 7 Gen 3 pada Vivo V30.
Dalam pengujian benchmark, keduanya menunjukkan performa yang hampir setara, namun Galaxy A55 sedikit lebih unggul dalam multitasking dan kecepatan akses data berkat penggunaan storage UFS 3.1.
Dalam pengujian gaming, baik Vivo V30 maupun Galaxy A55 mampu menjalankan game populer seperti Mobile Legends dan PUBG Mobile dengan frame rate stabil dan suhu yang terkendali.
Kamera
Vivo V30 dan Galaxy A55 keduanya memiliki kamera utama 50 MP dengan kemampuan merekam video 4K.
Vivo V30 unggul dengan fitur autofokus pada kamera ultrawide dan selfie, serta mode Astrofotografi dan Super Moon yang biasanya hanya ditemukan pada kamera flagship.