Layar ini memiliki resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan hingga 1.200 nit, dengan lapisan kaca pelindung Gorilla Glass 7i.
Baca Juga :Â Terungkap! Spesifikasi Oppo Pad 3 Gunakan Chipset Snapdragon 8 Generasi 3
Pada kamera, Oppo Reno 12 5G memiliki tiga kamera belakang, yakni kamera utama 50 MP (f/1.8), ultrawide 8 MP (f/2.2), dan macro 2 MP (f/2.4).
Pada bagian depan, terdapat kamera selfie 32 MP (f/2.0) yang dimuat di modul punch hole di bagian tengah atas layar.
Di sektor memori, Oppo Reno 12 5G berbekal RAM LPDDR4X 12 GB dengan keterbacaan UFS 3.1 berkapasitas 256 GB dan 512 GB.
Untuk daya, Oppo Reno 12 5G mampu menopang kapasitas daya sebesar 5000 mAh yang mendukung teknologi pengisian cepat SuperVOOC 80W.
Oppo Reno 12 Pro 5G
Oppo Reno 12 Pro 5G memiliki spesifikasi yang hampir sama dengan Reno 12 5G.
Hanya saja, layar Reno 12 Pro 5G sedikit lebih tangguh dengan kaca Gorilla Glass Victus 2.
Kemudian, kamera Reno 12 Pro 5G juga sedikit lebih mumpuni, lantaran kamera macro digantikan oleh telefoto 50 MP (f/2.0, 2x optical zoom).
Sementara resolusi kamera depan lebih besar dari seri reguler, yakni 32 MP (f/2.0) menjadi 50 MP (f/2.0).