KoranMandala.com – Pada awal tahun 2024, Xiaomi menghadirkan dua smartphone entry-level yang cukup menggoda di pasar Indonesia, yaitu Redmi Note 13 4G dan Poco M6 Pro 4G.
Kedua perangkat ini hadir dengan harga yang terjangkau namun dibekali dengan spesifikasi yang cukup mumpuni untuk penggunaan sehari-hari.
Menurut informasi yang tersedia di inponsel.com harga Redmi Note 13 4G berada di kisaran Rp 2,7 Jutaan dan Rp 2,9 Jutaan untuk Poco M6 Pro 4G.
Baca juga: Perbandingan Lengkap Tablet Xiaomi Redmi Pad Pro vs Vivo Pad 3
Meskipun berada dalam segmen yang sama, masing-masing perangkat memiliki kelebihan tersendiri. Mari kita lihat perbandingan keduanya lebih detail.
- Desain dan Layar
Kedua perangkat ini sama-sama mengusung layar AMOLED dengan ukuran 6,67 inci dan resolusi Full HD+ (1080 x 2400 piksel), serta refresh rate 120Hz.
Dari segi proteksi, Redmi Note 13 4G menggunakan Corning Gorilla Glass 3, sedangkan Poco M6 Pro 4G hadir dengan Gorilla Glass 5 yang lebih kuat.
Meskipun demikian, desain Poco M6 Pro sedikit lebih kompak dengan dimensi 161,1 x 75,0 x 8,0 mm dan bobot yang lebih ringan, yakni 179 gram dibandingkan dengan 188 gram pada Redmi Note 13 4G.
- Performa dan Penyimpanan
Dari sisi performa, Redmi Note 13 4G ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 685 yang dipadukan dengan pilihan RAM 6GB atau 8GB, serta penyimpanan internal 128GB atau 256GB dengan teknologi UFS 2.2.