- Baterai dan Jarak Tempuh
Salah satu keunggulan utama dari VinFast VF 5 adalah pilihan kapasitas baterai yang ditawarkan, yaitu 29,6 kWh dan 37,23 kWh.
Dengan baterai ini, mobil mampu menempuh jarak antara 260 hingga 300 km dalam sekali pengisian penuh, sesuai dengan siklus pengujian NEDC (New European Driving Cycle).
Ini menjadikan VF 5 sebagai mobil yang ideal untuk penggunaan harian tanpa perlu sering-sering mengisi ulang daya baterai.
- Fitur Keselamatan dan Kenyamanan
VinFast VF 5 dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan canggih yang menjadi standar di segmen mobil listrik modern.
Fitur keselamatan ini meliputi sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brakeforce Distribution (EBD), dan Vehicle Stability Control System (VSC) yang membantu menjaga stabilitas kendaraan dalam berbagai kondisi.
Selain itu, terdapat juga fitur airbag depan dan samping, serta sistem peringatan titik buta yang meningkatkan keselamatan pengemudi dan penumpang.
Untuk kenyamanan, VF 5 menawarkan sistem pendingin udara otomatis dengan kontrol kualitas udara, memastikan kabin tetap nyaman meski dalam kondisi cuaca ekstrem.
Sistem infotainment mobil ini dilengkapi dengan layar sentuh yang mendukung Apple CarPlay dan Android Auto.
Hal tersebut memungkinkan pengemudi dan penumpang untuk tetap terhubung dan terhibur selama perjalanan.