Baterai ini didukung oleh teknologi fast charging 33W, yang memungkinkan pengisian daya cepat.
Fitu ini sangat membantu sehingga Anda tidak perlu khawatir ketika baterai habis dan lama penuh saat setelah digunakan seharian.
Tablet ini juga menjalankan sistem operasi HyperOS berbasis Android 14, yang memberikan pengalaman pengguna yang lancar dan intuitif.
- Fitur Tambahan
Fitur tambahan lain yang menarik dari Poco Pad 5G adalah sertifikasi tahan debu dan air IP52, yang memberikan perlindungan ekstra dalam penggunaan sehari-hari.
Tablet ini juga mendukung aksesoris seperti Poco Smart Pen dan Poco Keyboard, yang menambah fungsionalitasnya.
Selain itu, terdapat fitur Xiaomi Interconnectivity yang memungkinkan integrasi mudah dengan perangkat lain dalam ekosistem Xiaomi.
Poco Pad 5G hadir dalam dua varian warna, yaitu Cobalt Blue dan Pistachio Green, yang menambah pilihan bagi konsumen.
- Harga
Untuk harganya, Poco Pad 5G dijual dengan harga 23.999 Rupee atau sekitar Rp 4,4 juta untuk varian 8/128 GB, dan 25.999 Rupee atau sekitar Rp 4,7 juta untuk varian 8/256 GB.