KoranMandala.com – Redmi, sub-brand dari Xiaomi, telah resmi meluncurkan smartwatch terbaru mereka, yakni Redmi Watch 5 Active pada Selasa, 27 Agustus 2024.
Arloji pintar ini merupakan penerus dari Redmi Watch 3 Active yang resmi setahun sebelumnya, pada Agustus 2023.
Dengan berbagai peningkatan, seperti layar yang lebih besar, daya tahan baterai yang lebih lama, serta kualitas panggilan telepon yang lebih jernih.
Baca Juga : Review Jam Tangan Pintar Google Pixel Watch 3, Spesifikasi Dewa Harga Terjangkau
Singkatnya, jam tangan pintar ini membawa berbagai fitur canggih, dengan tujuan meningkatkan pengalaman pengguna.
Salah satu keunggulan utama dari jam tangan pintar ini yakni fitur panggilan telepon melalui Bluetooth.
Xiaomi mengklaim bahwa kualitas panggilan pada smartwatch ini adalah yang paling jernih di kelasnya, berkat teknologi Clear Plus Noise Cancellation.
Dari sisi daya tahan, Redmi Watch 5 berbekal baterai 470 mAh, yang mampu bertahan hingga 12-18 hari.
Sebagai perbandingan, pendahulunya, Redmi Watch 3 Active, hanya berbekal 289 mAh, mampu bertahan hingga 12 hari untuk penggunaan normal.
Spesifikasi Xiaomi Redmi Watch 5 Active
Redmi Watch 5 Active memiliki layar sentuh IPS LCD 2 inci dengan resolusi 385 x 320 piksel dan kecerahan hingga 500 nits.