Di sisi lain, Realme 13 4G hanya memiliki dua kamera belakang, yaitu kamera utama 50MP dan kamera makro 2MP.
Kedua smartphone tersebut mendukung perekaman video dengan resolusi 1080p.
Namun, Poco M6 Pro 4G menawarkan keunggulan tambahan dengan opsi perekaman pada 60fps.
Poco M6 Pro 4G memberikan kualitas video yang lebih halus dibandingkan Realme 13 4G yang hanya mendukung 30fps.
- Memori dan Baterai
Realme 13 4G memiliki RAM 8GB dan penyimpanan internal 128GB, yang sudah lebih dari cukup untuk kebanyakan pengguna.
Namun, jika Anda membutuhkan lebih banyak ruang penyimpanan, Poco M6 Pro 4G menawarkan memori internal dua kali lipat, yaitu 256GB, dengan harga yang sama.
Kedua smartphone ini mendukung penggunaan kartu microSD melalui slot SIM hibrida, memberi Anda fleksibilitas tambahan.
Smartphone Realme 13 4G dan Poco M6 Pro 4G dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5000mAh dan dukungan pengisian cepat 67W.
- Kesimpulan
Realme 13 4G dan Poco M6 Pro 4G sama-sama menawarkan fitur-fitur unggulan dalam kategori masing-masing.