KoranMandala.com – Vivo membuat bingung dengan dua smartphone unggulan di seri V-nya, yaitu Vivo V40 5G dan Vivo V30 5G.
Kedua ponsel ini hadir dengan harga yang sama, sekitar Rp 6.999.000, tetapi memiliki beberapa perbedaan mencolok yang membuat masing-masing ponsel unggul di sektor yang berbeda.
Dalam artikel ini, kita akan membahas spesifikasi dan perbedaan utama antara kedua smartphone tersebut.
Baca juga: Perbandingan Smartphone Xiaomi Redmi 13C vs Samsung Galaxy A06: Harga Mirip, Pilihan yang Sulit
- Desain dan Layar
Baik Vivo V40 5G maupun Vivo V30 5G sama-sama menggunakan layar AMOLED berukuran 6,78 inci dengan resolusi 12260 x 2800 piksel dan refresh rate 120 Hz.
Namun, perbedaan utama dari kedua smartphone tersebut terletak pada ketahanan layar.
Vivo V40 5G belum dilengkapi pelindung layar tetapi memiliki sertifikasi IP68, yang membuatnya tahan air hingga kedalaman 1 meter selama 30 menit serta tahan debu.
Sebaliknya, Vivo V30 5G sudah dilengkapi pelindung layar Scot Alpha dan memiliki sertifikasi IP54, yang membuatnya tahan terhadap cipratan air dan debu.
- Performa dan Penyimpanan
Kedua ponsel ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 7 Gen 3 dengan GPU Adreno 720, serta didukung oleh RAM 12 GB.