Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 14 dengan antarmuka One UI Core 6.0 yang lebih terbaru.
Berbeda dengan Galaxy A05, yang masih menggunakan Android 13 dengan One UI Core 5.0.
Dalam hal pilihan warna, hanya tersedia dalam warna mint green, sementara Galaxy A05 hadir dengan pilihan warna hitam, putih, dan hijau.
- Layar dan Kamera
Dari segi tampilan, Samsung Galaxy M05 mengusung layar IPS LCD berukuran 6,7 inci dengan resolusi HD+.
Layar ini memiliki refresh rate 60Hz, aspek rasio 20:9, dan kepadatan piksel 262 PPI, yang memberikan tampilan cukup jelas dan nyaman untuk penggunaan sehari-hari.
Bagian depan ponsel ini lengkap dengan kamera selfie 8 megapiksel dalam modul berbentuk tetesan air di bagian tengah atas layar.
Untuk kamera belakang, Galaxy M05 memiliki konfigurasi yang andal, dengan kamera utama 50 megapiksel lengkap dengan fitur autofokus.
Selain itu, terdapat kamera depth 2 megapiksel yang membantu dalam menghasilkan efek bokeh, terutama pada mode potret.
Kamera belakang ini lengkap dengan LED Flash untuk mendukung pengambilan foto di kondisi minim cahaya.