KoranMandala.com – Xiaomi kembali menghadirkan kejutan di penghujung tahun 2024 dengan merilis dua smartphone andalannya, yaitu Xiaomi 14T dan 14T Pro.
Peluncuran ini dijadwalkan berlangsung pada 26 Oktober 2024 di Berlin, Jerman.
Meski acara resminya belum berlangsung, berbagai bocoran spesifikasi dari kedua ponsel ini sudah banyak beredar di internet.
Baca juga: Vivo T3 Ultra 5G: Review Lengkap Spesifikasi dan Performa
Dalam artikel ini, kita akan membahas spesifikasi utama dan keunggulan dari kedua smartphone terbaru Xiaomi ini.
Desain dan Layar
Siluet yang ditampilkan pada situs resmi Xiaomi menunjukkan bahwa Xiaomi 14T dan 14T Pro memiliki desain yang serupa dengan pendahulunya, Xiaomi 13T.
Bagian belakang ponsel masih mempertahankan bentuk kamera kotak yang ikonik. Namun, perbedaan ukuran antara keduanya terlihat jelas.
Kedua ponsel ini menggunakan layar AMOLED 6,67 inci beresolusi 2712 x 1220 piksel dengan refresh rate 144Hz, sehingga memberikan tampilan visual yang sangat halus.
Ditambah lagi, tingkat kecerahan maksimal mencapai 4000 nits, menjadikannya ideal untuk digunakan di bawah sinar matahari langsung.