KORANMANDALA.COM – Tubuh kita memerlukan asupan baik, seperti minuman herbal, guna mendetoks racun-racun yang bersarang di dalam tubuh.
Minuman herbal tersebut seperti Made fermentasi yang banyak mengandung nutrisi probiotik.
Minuman herbal Madu fermentasi yang akan diulas dalam artikel ini, merupakan resep ala dr. Zaidul Akbar yang dilansir Koran Mandala dari laman Instagram @obatherbalzaidulakbar.
Baca juga: Bratalegawa dan Orang-Orang Indonesia yang Menunaikan Ibadah Haji Tempo Dulu
Madu fermentasi merupakan sumber robiotik yang baik untuk menjaga kesehatan, terutama pada saluran pencernaan.
Selain membantu masalah pencernaan, Madu fermentasi ini berkhasiat untuk meredakan mual, batuk pilek, menjaga metabolisme tubuh tetap optimal, sebagai imun booster, dan detoksifikasi.
Berikut resep Madu fermentasi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita.
Baca juga: Resep Cireng Nasi, Cemilan Mudah dan Mengenyangkan, Goreng Langsung Hap!
Siapkan:
– 1 lemon, cuci dengan garam himalaya agar pestisida hilang dan rasa pahitnya berkurang, iris tipis dan buang bijinya
– 2-3 ibu jari jahe, kupas dan iris tipis
– Madu secukupnya
Cara Membuat:
1. Masukkan lemon dan jahe secara selang-seling ke dalam jar/botol.
2. Tuangkan madu sampai menutupi lemon dan jahe.
3. Tutup rapat, diamkan di suhu ruang selama 3-7 hari.
4. Setelah itu ambil lemon dan jahe (bisa dibuat minuman hangat atau infused water)
5. Madunya disimpan dalam kulkas. Madu fermentasi siap dikonsumsi.
Baca juga: El Rumi Mendapat Pujian,Tolak Tawaran Tampil di TV dan Jadi BA setelah Dijodohkan dengan Fuji
Cara Konsumsi:
Campurkan 1-2 sdm madu fermentasi dalam segelas air hangat.
Demikian resep Madu fermentasi dengan bahan lemon dan jahe ala dr. Zaidul Akbar yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita. Beliau juga memberi tips agar tidak banyak gelembung, maka setiap hari buka tutup botolnya untuk mengeluarkan gas. Selamat mencoba dan salam sehat! (*Della Amelia)