KORANMANDALA.COM – Recook yuk resep lontong kikil khas Surabaya ini, salah satu kuliner legendaris yang memadukan kikil sapi dan bumbu rempah khas Jawa Timur.

Untuk hasil yang lebih nikmat, gunakan kaki sapi untuk rasa yang lebih kaya, dan biarkan kikil terendam dalam kuah semalaman agar bumbu lebih meresap.

Resep Lontong Kikil Surabaya

Baca Juga : Resep Nasi Goreng Jawa, Makanan yang Wajib Dicoba Sebagai Makan Malam Keluarga

Bahan Utama

– Kulit sapi 1/2 kg

– Tetelan sapi 150 gr

– Daun bawang 4 batang

Baca Juga : Resep Bakso Urat Tetelan Sapi, Tekstur Nya Kenyal dan Kuah Sapi Sangat Lezat

– Lengkuas 1 potong

– Daun jeruk purut 3 lembar

– Daun salam 3 lembar

– Serai 1 batang

Baca Juga : Resep Steak KW Rasa Daging Sapi, Konsumsi Aman untuk Penderita Kolesterol Tinggi

Bumbu Halus

– Cabe merah 3 buah

– Kencur 1 potong

– Jahe 1 potong

Baca Juga : Resep Jus Cuka Apel dan Lemon, Cara Cepat Menurunkan Diabetes Secara Alami

– Kemiri 5 butir

– Bawang merah 10 siung

– Bawang putih 5 siung

– Kunyit bubuk 1 sdt

Baca Juga : Menu Makan Bersama Keluarga, Ini Resep Pepes Ayam Goreng yang Gurih dan Nikmat

– Gula pasir 1 sdt

– Kaldu jamur 1 sdt

– Ketumbar bubuk 1 sdt

– Lada bubuk 1 sdt

Baca Juga : Resep Cireng Biasa Sambel Rujak, Bentuknya Bulat Montok dan Renyah Tahan Lama

– Janten 1/2 sdt

– Garam 1 sdt

Bumbu Sambal

– Cabai merah

Baca Juga : Resep Sawi Tumis Bawang Putih, Makanan Sehat Cegah Osteoporosis Usia Lanjut

– Cabai rawit

– Bawang putih 2 siung

– Garam (secukupnya)

Pelengkap

Baca Juga : Dendeng Sambal Ijo yang Populer di Garut, Inilah Resep dan Cara Membuatnya

– Lontong

– Bawang merah goreng

– Air perasan jeruk nipis

Cara Membuat

Baca Juga : Resep Donat Kentang Empuk Tampilan Premium ala Chef Vindy, Rasa Manisnya Pas Gak Enek!

1. Cuci bersih kikil dan tetelan sapi. Rebus kikil dan tetelan sapi hingga empuk, kemudian potong-potong sesuai selera. Sisihkan.

2. Selanjutnya, haluskan semua bahan bumbu halus menggunakan blender atau ulekan hingga benar-benar halus.

3. Panaskan sedikit minyak dalam wajan. Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan lengkuas, daun jeruk, daun salam, dan serai. Aduk hingga rata.

4. Kemudian, masukkan kikil dan tetelan yang sudah terpotong ke dalam wajan. Aduk hingga tercampur rata dengan bumbu. Tambahkan air masak hingga 30-45 menit.

Baca Juga : 5 Resep Minuman Jus Mencegah Autoimun, Penyakit Kebanyakan Makan Daging

5. Sambil menunggu, buat terlebih dahulu sambel, dengan rebus cabai merah, cabai rawit, dan bawang putih hingga lunak. Ulek hingga halus dengan garam.

6. Untuk penyajiannya, siapkan lontong yang sudah terpotong di dalam mangkuk, tuang kikil dan kuahnya. Taburi bawang merah goreng dan sambel sesuai selera.

Selamat mencoba resep ini. Rasakan sensasi kelezatan yang tak kalah dari penjual di sekitar Surabaya. Happy recook! (ana)

Sumber:

Editor: Shiva Nabilla Aliya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Exit mobile version