KORANMANDALA.COM – Pada umumnya sate identik dengan bumbu kacang atau kecap. Namun sate dengan bahan daging sapi dan jando ini lain.

Yang lain itu dalah Sate Kere Jando, brand kuliner milik Ruminten di Pasar  Bringharjo Jogjakarta.

Ruminten warga asli Jogjakarta ini meski sudah sepuh namun tidak kalah dengan yang muda semangat untuk berjualan.

“Awal munculnya ide jualan sate kere ini tanpa disengaja,” kata dia suatu ketika.

“Awalnya saya bikin kere / dendeng daging sapi sama Jando. Saat saya sedang memberi bumbu pada daging, muncul di pikiran saya kenapa tidak dicoba untuk dibikin sate ? Ya saya bikinlah sate kere,” ujarnya.

Bu Ruminten juga menambahkan sate yang pertama dibikin yaitu sate jando.

Sate jando, kata dia,  memberikan rasa gurih selain memberi aroma yang kuat dari rasa kere. Apalagi saat proses pembakaran.

Proses pembuatan

Adapun proses pembuatan sate kere ini, sama halnya dengan kere daging seperti biasa, seperti bumbu nya bawang merah, bawang putih, ketumbar, laos,gula merah,garam.bumbu ini di haluskan setelah bumbu halus daging/JANDO dilumuri dengan bumbu kere tadi.

Kalau proses kere/dendeng ini dijemur setelah dilumuri bumbu.tetapu beda dengan sate,kalau sate kere setelah dilumuri direndem agar bumbu meresap.

Proses peresapan bumbu pada daging untuk kere memakan waktu paling sedikit 5 jam,maka bumbu akan meresap dengan sempurna pada daging atau JANDO.

sate ini punya cita rasa manis layaknya rasa kere manis & aroma ketumbar yang kuat saat dibakar diatas arang sehingga menggugah penciuman yang memunculkan rasa keinginan untuk mencoba.

Ruminten mulai berjualan dari pukul 08.00 wib sampai dengan pukul 16.00 wib.meski dengan peralatan sederhana namun tidak mengurangi pengunjung untuk mencoba sate kere JANDO.

Tidak disangka sate Ruminten ini bukan hanya dibeli masyarakat biasa. Salah satu menteri pun ada yang membelinya, yaitu Erick Thohir.

Lokasi jualan nya dipasar Bringharjo di pintu masuk B4.

Tidak susah mencarinya karena hanya dia sendiri yang berjualan.untuk harga jualan nya pun terjangkau hanya 4000 Rupiah pertusuk.

Sate JANDO ini bisa dimakan juga ditempat bahkan lebih enak dimakan ditempat karena sate JANDO sangat baik disajikan panas kenikmatan akan didapat dari sate JANDO. (Rida)***




Sumber:

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Penulis

PT MANDALA DIGITAL MEDIA
Jl. Waluh No 12, Malabar,
Kecamatan Lengkong,
Kota Bandung, Indonesia

bisniskoranmandala@gmail.com

Exit mobile version