Penyu adalah satwa migran yang seringkali bermigrasi dalam jarak ribuan kilometer antara daerah tempat makan dan tempat bertelur.

Populasi penyu, sejauh ini di dunia hanya tinggal tujuh jenis, yakni Penyu Hijau (Chelonia mydas), Penyu Sisik (Eretmochelys imbricata), Penyu Kemp’s ridley (Lepidochelys kempi), Penyu Lekang (Lepidochelys olivacea), Penyu Belimbing (Dermochelys coriacea), Penyu Pipih (Natator depressus) serta Penyu Tempayan (Caretta caretta).

Nah menariknya, 5 dari 7 spesies yang ada di dunia tersebut, diketahui berada di penangkaran penyu Batu Hiu, Pangandaran.

Tertarik? Jika tertarik, silakan datang ke penangkaran penyu di Batu Hiu.

Jika datang, asyik lho. Kita bisa  bercengkrama dengan biota laut ini, mulai mengelus, memberi makan bahkan berphoto bersama penyu-penyu lucu yang berada di penangkaran tersebut.

Jika sedang beruntung kita pun diperbolehkan ikut dalam pelepasan tukik (anak panyu) ke lautan bersama pengelola konservasi. (gia)

1 2
Sumber:

Editor: Aam Permana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Exit mobile version