KORANMANDALA.COM – Masjid Jami Al Karomah di Desa Tenajar, Kecamatan Kertasemaya, Kabupaten Indramayu diresmikan.
Peresmian masjid tersebut dilakukan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pada Selasa, 22 Agustus 2023.
Masjid Jami Al Karomah direnovasi total sejak tahun lalu dengan dana Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Bjb dan para donatur.
“Pembangunan masjid ini dibantu melalui dana dari Bank Bjb dan para donatur,” kata Kang Emil sapaan akrab Ridwan Kamil.
Menurut Kang Emil, renovasi masjid yang menjadi kebanggaan masyarakat Desa Tenajar itu menelan biaya hingga Rp1 miliar.
“Alhamdulillah, masjidnya sekarang sudah indah dan dapat warga beribadah dengan tenang dan nyaman di sini,” ujar Kang Emil.
Kang Emil menjelaskan pembangunan masjid ini selaras dengan visi Jabar juara lahir batin.
“Pembangunan di Jawa Barat harus seimbang antara dengan pembangunan spiritualitas. Salah satunya dengan membangun tempat ibadah,” tandasnya.
Usai meresmikan masjid tersebut, orang nomor satu di Jawa Barat itu menyerahkan santunan kepada kaum dhuafa dan yatim piatu di Desa Tenajar. (*)