Sebaliknya, ada juga beberapa tanda bahwa bisnis owner belum siap merekrut tim, seperti job desk belum jelas, omzet belum stabil atau belum mencukupi untuk gaji, serta belum memiliki dana cadangan.
Jika merasa butuh bantuan tapi belum mampu membayar gaji penuh, bisnis owner bisa mencoba dua solusi yaitu pertama, merekrut karyawan part-time atau magang, kedua, menerapkan sistem kerja jarak jauh (WFH).
Karyawan WFH umumnya bersedia menerima gaji lebih rendah karena fleksibilitas.
Terakhir, proses rekrutmen pun perlu bisnis owner persiapkan dengan baik.
Mulai dari membuat iklan lowongan kerja, menyusun form screening, hingga melakukan wawancara.
Itulah pembahasan dari Kelly Patricia tentang kapan bisnis owner rekrut karyawan atau tim.
Pastikan juga untuk mencatat keuangan bisnis dengan rapi agar dapat memantau kestabilan usaha, khususnya setelah memiliki tim. ***