Bahan pelengkap:

8 potong tempe

2 sdm maizena

1/3 sdt garam

½ sdt kaldu jamur / penyedap

Pelengkap lainnya:

Nasi putih

Kol

Timun

Tomat

Cara Membuat:

  1. Pertama, siapkan terlebih dahulu ayam ungkep. Pilih ayam negeri sekitar 800-900 gram.
  2. Selanjutnya, bumbu halusnya terdiri dari bawang putih, bawang merah, kemiri, jahe, kunyit, ketumbar, dan lengkuas.
  3. Kemudian, siapkan daun jeruk, daun salam, dan serai sebagai bumbu aromatik.
  4. Selanjutnya tambahkan minyak dan air.
  5. Setelah itu , blender semua bahan bumbu, lalu masukkan bumbu aromatik, dan tumis sampai harum.
  6. Kemudian, masukkan ayam dan tambahkan air serta bumbu seperti garam, kaldu jamur, merica, dan sedikit gula.
  7. Setelah itu, ungkep hingga air menyusut dan bumbu meresap.
  8. Sementara itu, sambil menunggu ayam matang, buat sambal hijaunya.
  9. Gunakan campuran cabai rawit hijau kecil dan cabai hijau keriting agar rasanya lebih seimbang antara pedas dan segar. 10. Kemudian, goreng sebentar bersama bawang merah, lalu ulek bersama bawang putih mentah, garam, gula, dan kaldu jamur.
  10. Selanjutnya, siram dengan sedikit minyak panas agar sambal lebih awet dan warnanya tetap cantik.
  11. Terakhir, tambahkan perasan jeruk limau agar semakin segar.
  12. Ayam yang sudah kita ungkep langsung goreng sebentar saja karena sudah matang.
  13. Lalu penyetkan ayam ke sambal hijau yang sudah kita buat.

Itulah resep Ayam Penyet Cabai Hijau ala chef Devina Hermawan.

Bumbu sambalnya meresap sampai ke daging ayam.

Jika suka, bisa tambahkan tempe marinasi sebentar dengan bumbu ungkep sisa ayam lalu goreng hingga kecokelatan.

Sajikan juga dengan nasi dan lalapan agar lebih nikmat. ***

1 2 3



Penulis
Leave A Reply

Exit mobile version