KORANMANDALA.COM – Al Asr merupakan salah satu surat yang termasuk ke dalam golongan surat makkiyah yang terdiri dari tiga ayat saja.
Banyak yang tidak tahu bahwa Al Asr memiliki keutamaan berupa dapat membuat orang yang mengamalkannya akan bangkit di hari kiamat dengan wajah berbahagia sampai masuk surga. Hal ini dijelaskan dalam kitab Tsawabul A’mal: 155.
Tentunya, siapa sih yang tidak mau bangkit di hari kiamat dengan wajah bahagia sampai masuk surga? Oleh karena itu sebaiknya Anda mengamalkan surat Al Asr.
Agar kita mendapatkan keutamaan dari surat ini, yuk kita amalkan surat Al Asr bersama-sama!
Berikut adalah bacaan surat Al Asr lengkap dengan tulisan Arab, Latin dan Bahasa Indonesia:
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
وَالْعَصْرِۙ
1. Wal-‘aṣr(i).
Demi masa,
اِنَّ الْاِنْسَانَ لَفِيْ خُسْرٍۙ
2. Innal-insāna lafī khusr(in).
Sesungguhnya manusia benar-benar berada dalam kerugian,
اِلَّا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا وَعَمِلُوا الصّٰلِحٰتِ وَتَوَاصَوْا بِالْحَقِّ ەۙ وَتَوَاصَوْا بِالصَّبْرِ ࣖ
3. Illal-lażīna āmanū wa ‘amiluṣ-ṣāliḥāti wa tawāṣau bil-ḥaqq(i), wa tawāṣau biṣ-ṣabr(i).
Kecuali orang-orang yang beriman dan beramal saleh serta saling menasihati untuk kebenaran dan kesabaran.
Demikianlah bacaan surat Al Asr lengkap dengan Bahasa Arab, Latin, dan terjemahan Bahasa Indonesianya.
Semoga bermanfaat.(*)