Koran MandalaKisah Mees Hilgers yang mengejutkan dan menggetarkan hati keluarga

Keputusan Mees Hilgers untuk membela Timnas Indonesia ternyata bukan hal yang direncanakan sejak lama. Pemain keturunan Indonesia-Belanda ini membuat ibundanya, Linda Tambeng, terkejut sekaligus haru.

Linda yang berasal dari Manado, Sulawesi Utara, tak menyangka bahwa putranya akan memilih mengenakan seragam Merah Putih di pentas internasional.

Pelatih Korea Utara Ungkap Kunci Kemenangan Telak atas Timnas U-17 Indonesia

“Awalnya mengejutkan. Karena Mees sendiri yang memutuskan tanpa paksaan,” ungkap Linda dalam dokumenter De Roots van Mees Hilgers di laman resmi ESPN Nederland.

Darah Indonesia yang Mengalir Kuat dalam Diri Mees Hilgers

Kemudian, Mees resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada 30 September 2024. Sejak itu, dia telah mengoleksi tiga caps bersama Timnas senior.

Meskipun tumbuh besar di Belanda, nilai-nilai Indonesia sudah tertanam kuat dalam dirinya. Sang ibu rajin memperkenalkan budaya dan makanan khas tanah air.

“Diajarin masak nasi goreng dan soto sama ibu. Itu dua makanan andalan saya sejak tinggal sendiri,” kata Mees sambil tersenyum.

Bangga dan Emosional, Ibunda Mees Bayangkan Reaksi Kakek-Nenek

Di balik keputusan besar Mees, tersimpan emosi mendalam. Linda membayangkan betapa bangganya orang tuanya jika masih hidup dan menyaksikan cucunya membela Indonesia.

1 2



Penulis
Leave A Reply

Exit mobile version